Halaman

Kamis, 29 November 2012

Indonesia Jaya, My Choice Song


Lagu yang pertama kali gua denger di acara Akademi Fantasi Indo*iar Junior ini (lupa nama penyanyinya) merupakan lagu yang Insya Allah akan gua lantunkan saat ujian praktik pelajaran Seni Budaya dan Keterampilan semester ganjil, yang dikhususkan untuk kelas XI SMAN 8 Tangerang. Bertemakan persatuan dan kesatuan Indonesia, lagu ini (mungkin) gua klaim cocok untuk orang yang memiliki tipe nasionalis kayak gua hehe (belum tingkat tinggi sih, takut chauvinisme).

Hmm, sebentar. Kalo ngga salah gua udah pernah singgung tentang ini deh di post sebelumnya. Yup, benar sekali. Tentang partitur yang suram itu. Tapi, pada postingan kali ini gua mau suguhin lirik tuh lagu, nih :


INDONESIA JAYA
Cipt. : Chaken M.
Hari- hari terus berlalu
tiada pernah berhenti
Seribu rintang jalan berliku
Bukanlah suatu penghalang

Hadapilah segala tantangan
Mohon petunjuk yang Kuasa
Ciptakanlah kerukunan bangsa

Kobarkanlah dalam dada
semangat jiwa Pancasila

Hidup tiada mungkin
Tanpa perjuangan
Tanpa pengorbanan
Mulia adanya

Berpeganglah tangan
satu dalam cita
Demi masa depan
Indonesia Jaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar